Kegiatan Seleksi Kompetensi berbasis sistem Computer Assisted Test (CAT) BKN pada Penerimaan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat Formasi Tahun 2023
Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melaksanakan Seleksi Kompetensi (SELKOM) berbasis sistem Computer Assisted Test (CAT) BKN pada Penerimaan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat Formasi Tahun 2023 selama 13 (Tiga Belas) hari pada tanggal 11 s.d 23 November 2023 di titik lokasi Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Barat.
Bapak Gubernur Kalimantan Barat didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Kepala BKD Prov. Kalbar, Kepala BPSDM Prov. Kalbar, Kepala BPKP Prov. Kalbar, Perwakilan Inspektorat Provinsi Kalimantan Barat, Koordinator Tim Badan Kepegawaian Negara, turut hadir dan membuka SEGEL ruangan tes untuk pertama kalinya beserta SEGEL laptop yang akan digunakan peserta untuk tes. Pembukaan segel dilaksanakan tepat Pukul 06.30 WIB, selanjutnya Bapak Gubernur Kalimantan Barat meninjau seluruh kegiatan agar dapat berjalan dengan baik dan lancar terutama dari segi perangkat laptop maupun internet.
Selanjutnya Bapak Gubernur Kalimantan Barat memberikan sambutan/arahan kepada peserta yang akan mengikuti tes agar dapat melaksanakan tes dengan baik, yakin dengan kemampuan diri sendiri dan tidak mempercayai jika ada pihak yang mengatakan dapat memberikan kelulusan. Hasil yang diperoleh adalah merupakan hasil jerih payah sendiri untuk menjadi seorang ASN.
Adapun rincian jumlah peserta yang memilih titik lokasi Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Barat sebanyak 5.283 Orang. Sedangkan yang memilih titik lokasi di luar Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Barat sebanyak 70 Orang dan sebanyak 2 Orang adalah pelamar PPPK Guru yang langsung menunggu penempatan karena menggunakan nilai test tahun 2021.